Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jenis Ikan Cupang Alam Dan Aduan Yang Cocok Untuk Dipelihara

Jenis Ikan Cupang Alam Dan Aduan Yang Cocok Untuk Dipelihara - Ikan cupang pada era sekarang ini sangatlah populer di kalangan pecinta ikan hias, karena selain warnanya yang bagus ikan ini juga bisa dijadikan kontes perlombaan ikan cupang. Bahkan, ikan cupang juga bisa dijadikan sebagai lahan bisnis yang menguntungkan, dengan modal yang minim pun kita sudah bisa membudidayaknnya. Ikan cupang banyak sekali jenisnya, walaupun yang paling digemari saat ini adalah ikan cupang hias seperti halfmoon, plakat, dan sejenisnya, namun masih banyak penghobi dan peternak yang tertarik dengan ikan cupang alam.

Ikan cupang alam tidaklah memiliki warna dan bentuk ekor yang cantik seperti ikan cupang hias. Namun keeksotisannya membuat beberapa kalangan pecinta ikan hias memeliharanya dan ada juga yang membudidayakannya. Untuk perawatan ikan cupang alam juga tidak terlalu rumit, hampir sama seperti ikan cupang pada umumnya. Tapi kalau soal harga ikan cupang ini bisa diadu dengan ikan cupang hias, tak jarang ikan cupang alam dengan kesehatan dan bentuk yang bagus di jual dengan harga mahal. Apalagi beberapa ikan cupang alam yang sudah langka dan jarang ditemukan lagi karena melihat kondisi alam yang semakin memburuk, ikan cupang tersebut bisa berharga jutaan rupiah.

Ada beberapa jenis ikan cupang alam yang ada di dunia ini, beberapa diantaranya dapat kita jumpai di Indonesia dan ada beberapa yang tidak. Berikut blog ikan cupang sehat akan memberikan sedikit informasi tentang jenis-jenis ikan cupang alam dan aduan yang ada di dunia dan cocok untuk dipelihara :

Jenis Ikan Cupang Alam Dan Aduan




Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

1. Slugger's Betta (Betta Imbelis)

Sobat cupang pasti sudah sangat familiar dengan ikan ini kan? Ya, slugger's betta menurut sebagian pecinta ikan cupang di Indonesia adalah ikan cupang alam yang terbaik. Ikan cupang ini adalah ikan cupang yang berasal dari Indonesia, ikan yang berhabitat di genangan air dangkal ini sangat mudah ditemukan di daerah Medan, Sumatera Utara. Dengan bermodalkan saringan (tanggok) kita sudah bisa untuk mencari ikan ini dengan menelusuri area persawahan. Ikan cupang ini umumnya berwarna hitam dengan sisik hijau ditubuhnya. Dasi berwarna merah putih, sedangkan di bagian ekor ada sedikit tambahan warna merah di bagian ujung. Selain warna hijau ada beberapa ikan ini yang saya temukan berwarna biru. Keunikan ikan ini adalah pada saat masih kecil atau sedang dalam keadaan tidak sehat dan stress, ikan ini akan berubah warna menjadi putih pucat, perubahan warna itu juga membuat pola garis di hitam memanjang disekitar tubuhnya seperti tulang. 

Untuk harga ikan cupang alam slugger's betta ini masih sangat terjangkau, di Medan sobat bisa membeli ikan cupang ini seharga Rp5000 sampai dengan Rp50.000 untuk ikan yang berkualitas bagus. Untuk perawatannya juga tidak terlalu rumit seperti ikan hias, cukup dengan mengganti air dan memberi pakan hidup dengan rutin ikan ini sudah dapat bertahan hidup. Betta imbelis sangat cocok untuk dijadikan ikan cupang hias, karena ditengah hiruk pikuk ikan cupang hias seperti halfmoon dan plakat sepertinya kita sesekali harus merefresh mata dengan ikan eksotis satu ini. Umumnya ikan cupang ini dijadikan ikan cupang aduan, tetapi sebaiknya jangan diadu ya sobat, bagaimanapun ikan ini adalah makhluk hidup yang kalau kita sudah berniat memeliharanya, jangan sesekali berfikir untuk menyakiti dan menyiksanya. Artikel lain yang mungkin anda tertarik : ciri-ciri ikan cupang black samurai dan black mamba




Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

2. Painted Betta (Betta Picta)

Ikan cupang alam ini adalah ikan cupang yang berasal dari Indonesia, tepatnya di daerah pulau jawa. Ikan ini sudah banyak tersebar di seluruh indonesia karena selain mudah dalam membudidayaknnya ikan ini juga harganya sangat terjangkau. Ikan ini memiliki ciri-ciri bentuk fisik yang kurang menarik, jadi sangat jarang orang Indonesia yang memeliharanya. Umumnya ikan ini berwarna hitam dengan gabungan hijau muda.



Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

3. Emerald Betta (Betta Smaradigna)

Walaupun namanya emerald tapi ikan ini bukan ikan cupang hias jenis emerald yang ada di pasaran sekarang ini ya sobat. Emerald betta adalah ikan cupang alam yang berasal dari negara tetangga Kamboja, bagi kalangan pecinta ikan cupang yang expert ikan ini adalah salah satu ikan yang di cari. Ikan cupang alam ini harganya masih lumayan mahal dipasaran. Dengan sirip insang yang berwarna transparan, bentuk kepala pendek dan tubuh serta ekor yang berwarna hijau kehitaman ikan ini sudah cukup memikat para pecinta ikan cupang alam.



Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

4. Snakehead Betta (Betta Channoides)

Seperti namanya ikan cupang jenis isi memiliki kepala yang mirip seperti kepala ular. Ikan cupang ini berasal dari Indonesia, tepatnya di pulau Kalimantan. Umumnya memiliki warna merah, hitam, dan putih di tubuh dan ekornya.



Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

5. Clorat's Betta (Betta Coccina)

Ikan betta coccina ini adalah ikan yang dapat di jumpai di Indonesia, tepatnya di provinsi Sumatera. Ikan cupang ini juga dapat ditemui di johor Malaysia. Betta coccina memiliki warna gabungan antara merah dan cokelat di sirip ataupun di tubuhnya. Beberapa jenis ikan cupang ini juga mempunyai seperti corak sisik warna hijau di bagian punggungnya. Cupang ini adalah salah satu jenis ikan cupang yang terkecil, dari pada jenis-jenis ikan cupang yang lain. 



Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

6. Standard's Betta (Betta Bellica)

Betta bellica atau biasa disebut ikan betah adalah ikan cupang alam yang berasal dari negara tetangga Malaysia. Ikan cupang ini memiliki keunikan, yaitu mempunyai sirip ekor yang berbentuk hati. Sirip ekor ikan ini juga lebih pendek dari ikan cupang pada umumnya. Ikan cupang ini dapat tumbuh sampai ukuran 9cm, tidak jarang juga ikan ini dapat tumbuh lebih besar lagi. Untuk jangka waktu umurnya ikan cupang ini dapat bertahan hidup kurang lebih selama 3 tahun.



Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

7. Siamese Fighting Betta (Betta Splendens)

Ikan cupang ini adalah ikan cupang yang berasal dari Thailand, karena habitatnya yang berasal dari alam liar ikan jenis ini tidak terlalu agresif jika bertemu dengan ikan cupang jenis lain. Namun saat kita letakkan di dalam soliter yang terpisah selama beberapa hari, betta splendens akan sangat agresif seperti ikan cupang pada umumnya, bahkan tidak jarang ikan ini berkelahi sampai mati. Ukuran dewasa ikan ini dapat mencapai 8cm untuk yang pejantan. Dan untuk umurnya, ikan ini dapat bertahan hidup kurang lebih 3 tahun. Selain dijadikan ikan hias, ikan cupang ini juga tidak jarang dijadikan sebagai ikan aduan. Ikan cupang ini dipasaran dan toko online berkisaran Rp15.000 sampai dengan Rp100.000.



Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara

8. Betta Mahachaiensis

Ikan ini umumnya berwarna hitam dengan sisik dan sirip hijau metalik di tubuh dan ekornya. Ikan cupang ini mirip seperti betta imbelis, hanya saja tubuhnya ramping dan lebih panjang. Keunikan dari ikan cupang ini adalah saat membangun sarang diamenggunakan gelembung yang sangat banyak, tidak seperti ikan cupang pada umumnya. Sayangnya masih sangat sedikit informasi yang saya dapat dari ikan cupang alam ini.



Jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara


9. Betta Patoti

Sama seperti betta mahachaiensis, masih sangat sedikit sekali informasi yang saya dapat dari ikan cupang ini. Tapi seperti yang terlihat di gambar, ikan cupang ini memiliki bentuk tubuh pipih yang memanjang dengan warna cokelat muda di tubuh dan ekornya.

Demikianlah artikel tentang jenis ikan cupang alam dan aduan yang cocok untuk dipelihara, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan sobat tentang ikan cupang. Baca juga : Kelebihan memelihara ikan cupang hias

Post a Comment for "Jenis Ikan Cupang Alam Dan Aduan Yang Cocok Untuk Dipelihara"